ZCgRxn24sMSt1P8PT34NVVluf7C7ODQ8eSh7SrtI
Bookmark

Kamu Suka Bersepeda? Ini 5 Kegiatan Seru Yang Perlu Kamu Coba dengan Bersepeda -Bukan.Info

Saat ini kegiatan berburu wisata seperti pegunungan, telah menjadi tren bagi semua orang. Kepenatan, stres kerja membuat mereka ingin menikmati alam sekitar dengan berbagai macam.  Masalahnya tak semua orang tak bisa seenaknya saja berlibur, karena mereka mempunyai tuntutan kerja, kuliah dan sekolah  yang begitu banyaknya. Biasanya mereka hanya memiliki sedikit waktu luang, mungkin saat liburan tiba, pagi atau malam hari.
Bersepeda bisa menjadi alternatif bagi masalah tersebut. Bersepeda telah menjadi hobi, liburan dan transportasi harian yang banyak digemari oleh berbagai kalangan saat ini. Tak heran jika kita melihat anak-anak, remaja, dewasa bahkan orang tua melakukan kegiatan bersepeda di jalan-jalan.  Selain banyak manfaatnya bagi kesehatan seperti menghilangkan stres, menjaga stamina, juga dapat mengurangi pencemaran udara dan kemacetan. Bagi kamu yang pusing, kurang sehat, merasa bosan dirumah atau memang hobi bersepeda. Ada 5 Kegiatan Seru Yang Kamu Coba dengan Bersepeda



1. Gowes ke Kantor dan Sekolah, Menghindari Kemacetan

2. Menikmati Terbit dan Tengelamnya Matahari, Membuat Suasana Menjadi Romantis
Image Source http://statik.tempo.co


“Bike to work” atau “ Bike to School” istilah yang ngetren dikalangan pekerja saat ini. Para pejabat pun, sekarang sudah banyak yang melakukan ini. Katanya biar mengurangi polusi udara selain itu sepeda merupakan alat transportasi yang sangat lincah dan gesit saat di tengah kemacetan di jalan di kota-kota besar. Selain itu bisa lebih sehat dan hemat, bersepeda juga dapat membiasakan kita bangun pagi. Setelah menikmati indahnya terbitnya matahari, kamu bisa menemukan tempat di sekitar kamu yang belum pernah kamu kunjungi.

2. Menikmati Terbit dan Tengelamnya Matahari, Membuat Suasana Menjadi Romantis

Image source http://thingsbike.com


Menikmati cahaya merah keemasan memberikan sensasi luar biasa, betapa indahnya panorama surise san sunset. Suasana tersebut lebih romantis apabila kita nikmati dengan bersepeda. Apalagi semilir angin yang menusuk di badan, membuat hidup terasa damai. Dengan bersepeda di pagi hari kita lebih bisa membakar kalori lebih banyak, tidur kita menjadi lebih nyenyak, tersedia ruang yang banyak.


3. Downhill di Pegunungan, Bagi Kamu Pecinta Olahraga Ekstrim

3. Downhill di Pegunungan, Bagi Kamu Pecinta Olahraga Ekstrim
Image Source https://lh3.googleusercontent.com;lk

Downhill di pegunungan merupakan hal yang menyenangkan bagi sebagian orang. Apalagi bagi pecinta olahraga ekstrim. Track yang tajam, membuat uji nyali semakin menantang. Apalagi pemandangan yang indah membuat tantangan itu, terbayar sudah dengan memandangan yang indah.

4. Menikmati Suasana Malam, Melihat Gemerlap Kota

4. Menikmati Suasana Malam, Melihat Gemerlap Kota

Sekarang ini banyak orang yang suka bersepda di malam hari juga. Menikmati suasana malam dengan gemerpnya lampu dikota, menimbulkan suasana yang berbeda. Tak hanya tak kepanasan., tetapi juga bisa santai. Ketika bersepeda di pusat koa, kita kota, akan melihat suasana yang berbeda yang tak akan di temukan di pagi hari. Kita bisa bersepeda dengan teman-teman atau bersama komunitas sepeda membuat lebih menyenangkan ketika melewati jalan yang sepi dan sunyi. 


5. Mengikuti Kegiatan Komunitas Sepeda


5. Mengikuti Kegiatan Komunitas Sepeda
Image Source rasarab.wordpress.com

Di yogyakarta sendiri juga ada komunitas namanya JFLR atau singkatan jogja last friday ride. Kegiatan yang dilakukan yang bertujuan untuk menyatukan komunitas sepeda dari mulai sepeda onthel sampai sepeda fixei yang sangat populer di yogyakarta. Selain hanya untuk komunitas tertentu, acara ini juga diperbolehkan untuk masyarakat luas. 
Dalam even-event penting, para berbagai komunitas dan lembaga pemerintah atau non pemerintah juga sering mengadakan sepeda masal. Banyak hadiah yang bisa kamu dapat, selain itu juga menambah banyak teman.

Nah, itu dia 5 Kegiatan Seru Yang Kamu Coba dengan Bersepeda. Apa masih ada kegiatan gowes yang selain diatas. Bisa tulis di komentar. Semoga bermanfaat.

0

Post a Comment