ZCgRxn24sMSt1P8PT34NVVluf7C7ODQ8eSh7SrtI
Bookmark

Pengertian Microsoft Word, Fitur Unggulan, Fungsi dan Manfaat MS. Word

Di akhir Tahun 1990 – an, peranan mesin ketik sebagai perangkat penulisan mulai digantingkan dengan perangkat komputer. Mesin ketik yang telah lama digunakan sebagai perangkat pengetikan, pada waktu itu mulai digantikan dengan software – software komputer yang lebih mudah diatur dan juga dapat menghasilkan susunan dokumen yang lebih baik.

Pengertian Microsoft Word, Fitur Unggulan, Fungsi dan Manfaat MS. Word
Pengertian Microsoft Word, Fitur Unggulan, Fungsi dan Manfaat MS. Word
Salah satu software komputer yang pada waktu itu dan hingga saat ini digunakan sebagai perangkat pengetikan menggantikan peran mesin ketik adalah microsoft word. Meskipun sudah banyak digunakan oleh pengguna komputer, akan tetapi masih banyak orang awam (terutama orang – orang yang tidak menggunakan perangkat komputer) yang tidak mengenal Microsoft Word sama sekali. Bahkan, beberapa orang yang benar – benar awam dengan perangkat komputer, ada yang belum pernah mendengar / menggunakan istilah Microsoft Word sama sekali.

Lantas apa sih sebenarnya Microsoft Word itu?

Definisi dan Pengertian Microsoft Word

Pengertian Microsoft Word adalah sebuah perangkat lunak (aplikasi) komputer buatan Microsoft yang digunakan untuk mengolah data – data kantor yang berbentuk kata. Microsoft Word hingga saat ini merupakan perangkat lunak pengolah kata yang paling banyak digunakan oleh pengguna komputer di seluruh dunia. Jika dibandingkan dengan perangkat lunak pengolah kata lainnya, Microsoft Word cenderung jauh lebih mudah digunakan, sehingga para pengguna komputer jauh lebih menyukainya dibandingkan dengan perangkat lunak pengolah kata lainnya.

Sejarah Microsoft Word

Microsoft Word dirilis pertama kali pada tanggal 25 Oktober 1983 oleh IBM PC. Microsoft Word adalah program pertama yang dapat menampilkan cetak tebal dan cetak miring pada IBM PC. Kala itu dunia pengolah kata dikuasai ( sangat digemari ) oleh WordStar dan WordPerfect.

Versi Word for Macintosh, Word 3.0 dirilis pada tahun 1987 yang sebagian besar fiturnya memiliki banyak gangguan/bug. Beberapa bulan setelah dirilisnya Word 3.0, Microsoft mengganti versi menjadi Word 3.1 yang lebih stabil.

Lalu pada tahun 1989, microsoft merilis Word 4.0 dan menjadi versi yang sangat sukses karena tingkat ke stabilannya. Dan pada tahun ini juga, Microsoft Word memasuki sistem operasi windows (merilis Word for Windows) dengan patokan harga senilai $500.

Di tahun berikutnya, penjualan produk  word ini terus melambung hingga akhirnya Microsoft mulai merajai dunia pengolah kata.

Hingga saat ini, versi terbaru dari Microsoft Word adalah Microsoft Word 2013, menggantikan versi sebelumnya yaitu Microsoft Word 2007 dan 2010. Tampilan di Microsoft Word 2013 juga terkesan lebih elegan dan lebih baik.

Adapun kelebihannya yaitu banyak fitur yang ditambahkan misalnya SkyDrive. Jika seseorang dapat terkoneksi internet, maka seseorang dapat menyimpan dokumen melalui fitur SkyDrive ini secara online sehingga dapat diakses/dibuka kapan pun dan dimana pun.

Tahun 1990-1995

Pada rentang tahun ini, Word for Windows diluncurkan. Versi pertama dari Word for Windows dirilis pada tahun 1989 dengan harga 500 Dolar Amerika Serikat. Dengan dirilisnya Microsoft Windows 3.0 pada tahun selanjutnya, penjualan pun akhirnya terdongkrak naik, mengingat Word for Windows 1.0 didesain untuk Windows 3.0 dan performanya sangat buruk jika dijalankan pada versi sebelumnya. Microsoft menunggu hingga merilis Word 2.0 untuk mengukuhkan Microsoft Word sebagai pemimpin pasar pengolah kata.

Microsoft Word 2010

Versi ini adalah versi yang dikeluarkan Microsoft untuk Office pada Windows, dengan dukungan Untuk Windows 8, Windows 7 , Windows Vista (Dengan Service Pack 2), Microsoft Windows XP (Service Pack 3) (Diluncurkan Pada Tahun 2010)
  1. Penghilangan fitur fitur yang tidak diperlukan di Microsft Office 2010, membuat lebih ringan.
  2. Dukungan Grafis 3D Yang lebih baik
  3. Mendukung Standardisasi format Open Document Format (.odf)
  4. Mendukung penyuntingan gambar yang lebih kompleks
  5. Penyimpanan terhadap format .pdf dan .xps yang lebih mudah
  6. Terintegrasi dengan Windows Live sehingga dapat menyimpan data di Cloud Awan
  7. Disediakannya versi 32 bit dan 64 bit
  8. Ribbon yang simpel dan mudah digunakan.

Microsoft Word 2013

Versi ini adalah versi yang terbaru dikeluarkan Microsoft untuk Office pada Windows, dengan dukungan Untuk Windows 7, Windows 8, dan Windows Server 2008 R2 Pada 29 Januari 2013
  1. Antarmuka mengusung tema Metro. Mirip Windows 8
  2. Penggeseran gambar yang lebih baik
  3. Mendukung penyuntingan file Adobe Reader (.pdf)
  4. Terintegrasi dengan Skydrive sehingga dapat menyimpan data di Cloud.
  5. Disediakannya versi 32 bit dan 64 bit
  6. Ribbon masih sama seperti Office 2010. Temanya saja yang berbeda.

Fitur Unggulan

  1. AutoCorrect
  2. MailMerge
  3. Autopage Index
  4. Macro
  5. Auto Formating
  6. HTML editor
  7. Booklet layout
  8. What You See Is What You Get (WYSIWYG)
  9. Mendukung format XML dan ODF (Word 2010)
  10. Mendukung untuk menghapus latar belakang pada gambar (Word 2010)

Manfaat Microsoft Word dalam Aktivitas Kantor

Memudahkan Aktivitas Pembuatan Dokumen
Manfaat penggunaan Microsoft Word yang pertama adalah untuk memudahkan aktivitas pembuatan dokumen kantor. Dengan menggunakan Microsoft Word, aktivitas pengetikan dokumen dapat dilakukan di perangkat komputer (yang notabene lebih mudah digunakan dan lebih praktis dibandingkan dengan mesin ketik), sehingga kegiatan pengerjaan dokumen dapat dilakukan dengan lebih mudah.

Menghemat Waktu Pembuatan Dokumen
Manfaat Microsoft Word yang kedua adalah menghemat waktu pembuatan dokumen kantor. Seperti yang telah dijelaskan pada poin nomer satu di atas, dengan menggunakan microsoft word, aktivitas pembuatan dokumen kantor dapat dijalankan dengan lebih mudah sehingga waktu pengerjaannya pun dapat dipersingkat.

Menghemat Penggunaan Kertas
Jika sebelumnya ketika menggunakan mesin ketik semua dokumen kantor harus diketik di atas kertas, kini dengan menggunakan microsoft word, setiap dokumen kantor dapat disimpan dalam bentuk file dokumen Microsoft Word sehingga penggunaan kertas dapat diminimalisir.

Menghemat Biaya Kantor
Seperti yang telah dijelaskan di poin nomer 3 di atas, dokumen microsoft word dapat disimpan dalam bentuk soft file, sehingga penggunaan kerta dapat diminimalisir. Ketika penggunaan kertas dapat diminimalisir, maka secara otomatis biaya kantor akan menjadi lebih kecil sehingga pengeluaran kantor menjadi lebih hemat.

Fungsi Microsoft Word

Sebagai produk andalan Microsoft yang menjadi program aplikasi terpopuler saat ini, Microsoft Word memiliki beragam fungsi untuk penggunanya. Kegunaan dan fungsi Microsoft Word diantaranya yaitu :
  1. Untuk membuat dokumen dengan cepat dan tepat.
  2. Untuk membuat dokumen yang dapat dicetak (print).
  3. Untuk membuat surat-menyurat  dalam urusan resmi maupun tidak resmi.
  4. Untuk membuat variasi bentuk tulisan agar lebih menarik.
  5. Untuk membuat keperluan tipografi penulisan.
  6. Untuk menyimpan dokumen dalam format tertentu dengan ukuran kecil.
  7. Manfaat Microsoft Word
  8. Manfaat menggunakan Microsoft Word diantaranya :
  9. Mempermudah pelaksanaan kerja dalam urusan administrasi dan pengolahan kata.
  10. Menghemat waktu dan tenaga.
  11. Menghemat kertas dan biaya.
  12. Meminimalisir tingkat kesalahan dalam penulisan.
  13. Mempercepat penyelesaian kerja karena lebih efisien.

Keunggulan Microsoft Word

  1. Keunggulan atau kelebihan Microsoft Word yaitu :
  2. Dapat menyimpan dokumen dan dapat dibuka kapan saja.
  3. Dapat menyimpan dokumen dengan beragam format sesuai kebutuhan.
  4. Ukuran dokumen bila tersimpan relatif kecil sehingga tidak banyak memakan ruang penyimpanan.
  5. Tersedia banyak template yang bebas digunakan.
  6. Terkoneksi dengan SkyDrive.
  7. Adanya variasi gaya tulisan yang sangat menarik.
  8. Tersedia tampilan reading view dan print view.
  9. Terdapat fitur untuk memasukkan gambar dan clipart.
  10. Tersedia pengaturan tulisan tentang jarak, ukuran, warna, dan sebagainya.
  11. Adanya fitur find dan replace untuk memudahkan mencari kata.
  12. Tersedia fitur bullet dan numbering yang mempermudah membuat poin penting dokumen. 
  13. Fitur-fitur lainnya juga sangat memungkinkan untuk mempermudah penyelesaian kerja.
  14. Dan masih banyak lagi.

Kekurangan Microsoft Word

  1. Kekurangan atau kelemahan Microsoft Word yaitu :
  2. Ukuran untuk installer (penginstallan) cukup besar.
  3. Merupakan program aplikasi berbayar.


Pencarian yang paling banyak dicari
  • pengertian microsoft word
  • sejarah microsoft word
  • sejarah singkat microsoft word
  • materi microsoft word
  • microsoft word 2007
  • pengertian microsoft word 2010
  • microsoft word 2017
  • pengertian microsoft word 2007
Post a Comment

Post a Comment