ZCgRxn24sMSt1P8PT34NVVluf7C7ODQ8eSh7SrtI
Bookmark

Materi Sintesisi Protein Mapel Biologi kelas 11 SMA/MA

Materi Sintesisi Protein Mapel Biologi kelas 11 SMA/MA - Halo adik adik yang baik apa kabar? semoga dalam keadaan selalu sehat yah. Kebetulan pada kesempatan yang baik ini kakak ingin membagikan kepada adik adik mengenai materi yang sudah dipersiapkan yaitu materi tentang Sintesisi Protein dari pembahasan Bioproses dalam mata pelajaran Biologi yang sudah dilengkapi dengan contoh soal latihan untuk adik adik kelas XI SMA/MA. Semoga bermanfaat yah.

Materi Sintesisi Protein Mapel Biologi kelas 11 SMA/MA
Materi Sintesisi Protein Mapel Biologi kelas 11 SMA/MA

Para siswa hebat, selamat berjumpa dengan modul pembelajaran Biologi. Kali ini akan menjelajahi pengetahuan tentang Bioproses. Modul ini mencakup  uraian materi tentang Transportasi antar membran sel, Sintesis protein dan pembelahan sel. Setelah mempelajari modul ini diharapkan kalian dapat menganalisis berbagai proses pada sel yang meliputi antara Transportasi antar membran sel, Sintesis protein dan pembelahan sel sebagai dasar pemahaman bioproses dalam sistem hidup. 

Istilah
  • Difusi : Proses perpindahan partikel partikelsuatu zat dari larutan yang kosentrasinya lebih tinggi kedalam larutan yang kosentrasinya lebih rendah untuk mencapai keseimbangan 
  • DNA : Asam Deoksiribonukleat adalah senyawa dalam protein inti sel yang mempunyai peranan penting dalam pewarisan sifat sifat keturunan dari satu generasi ke generasi berikutnya 
  • Dinding sel : Merupakan bagian terluar dari sel tumbuhan yang mengandung selulosa dan berfungsi melindungi sel 
  • Fagosit : Sel sel darah putih yang menelan dan mencernakan mikroorganisme yang Menyerang tubuh 
  • Fagositosis : Proses memakan benda benda asing yang masuk kedalam tubuh yang dilakukan oleh sel sel darah putih. 
  • Kromosom : Bagian inti sel yang berbentuk benang yang berubah menjadi batang batang pendek, tebal, dan berpasangan pada sel somatis ketika terjadi pembelahan sel, berfungsi sebagai faktor pembawa keturunan (gen). 
  • Kloroplas : Merupakan organel sel yang berfungsi sebagai tempat fotosintesa. 
  • Larutan Hipertonik : Larutan dengan kosentrasi zat terlarut lebih tinggi dibandingkan kosentrasi larutan disekitRNAya 
  • Larutan  Hipotonik : Larutan dengan kosentrasi zat terlarut lebih rendah dibandingkan kosentrasi larutan disekitRNAya 
  • Meiosis : Proses pembelahan sel dimana sel anak hanya mempunyai setengah kromosoM 
  • Mitosis : Proses pembelahan sel dimana sel anak hanya mempunyai kromosom sama dengan induknya 
  • Mitokondria : organel sel yang berfungsi dalam menghasilkan energi 
  • Organel : Bagian atau unit suatu sel yang terspesialis dan mempunyai fungsi khusus terdapat dalam sitoplasma. 
  • Plasmolisis : Peristiwa keluRNAya cairan sel tumbuhan karena sel diletakkan pada lingkungan sel yang hipertonik yang mengakibatkan sitoplasma mengerut dan membran sel terlepas dari dinding sel 
  • Pinositosis : Proses endositosis dimana benda yang dimasukkan ke dalam sel berupa zat cair atau larutan 
  • RNA : Asam Ribonukleat, senyawa yang terdapat pada inti sel dan merupakan asam nukleat yang terdiri atas adenin, guanin, sitosin dan Urasil. 
  • Ribosom : Merupakan organel sel yang berfungsi sebagai tempat sintesa protein. 
  • Semipermiabel : Membran yang dapat dilalui oleh air dan bebnerapa larutan tertentu. 

A. Tujuan Pembelajaran 

Setelah kegiatan pembelajaran 2 ini diharapkan peserta didik diharapkan mampu:  
  1. Memahami mekanisme transkripsi pada sintesis protein. 
  2. Memahami mekanisme tranlasi pada sintesis protein. 
  3. Memahami keterkaitan proses transkripsi dan translasi pada sintesis protein. 

B. Uraian Materi 

1. Sintesis Protein 


Pertumbuhan berbagai karakter makhluk hidup adalah melalui reaksi kimia yang kompleks yang dilancarkan oleh enzim. Enzim tersusun oleh protein, sehingga sintesis protein sangat menentukan karakter makhluk hidup. 

Untuk sintesis protein diperlukan: 
  1. Tempat : ribosom. 
  2. Bahan : asam amino 
  3. Perencana : DNA 
  4. Pelaksana : 3 macam RNA, enzim RNA polymerase, dan sumber energi ATP 
Pada prinsipnya proses sintesis protein melalui dua tahap yaitu transkripsi dan translasi. 

a. Transkripsi 

Transkripsi merupakan pembentukan RNA duta oleh DNA template atau rantai anti sense di inti sel. Langkah ini diawali dengan pemisahan rantai sense dengan rantai anti sense oleh enzim RNA polimerase, selanjutnya enzim ini merangkaikan nukleotida RNA. RNA d dibentuk dengan ketentuan: 
  • gula yang dicetak adalah ribosa 
  • basa yang dicetak meliputi Adenin, Guanin, Sitosin dan Urasil.  

Traskripsi terdiri dari 3 tahapan yaitu inisiasi, elongasi, terminasi.  
 
Gambar 5. Pemisahan rantai ganda DNA dan pembentukan RNA duta www.docplayer.info 

b. Translasi 

Translasi adalah penerjemahan kode-kode asam amino yang ada di RNA d oleh RNA t dan penyusunan asam amino menjadi polipeptida. Setelah RNA duta keluar inti sel, melalui sitoplasma masuk ke ribosom. Di ribosom RNA d menempel pada RNA ribosom. 

Translasi dapat dibedakan menjadi 3 langkah: 
  1. Inisiasi 
  2. Elongasi 
  3. Terminasi  
Gambar 6. Translasi - www. yanuaritablog.wordpress.com
 
 2. Awal dan Akhir Sintesis Protein 


Urutan basa yang ada pada RNA-duta berfungsi sebagai kode genetik (kodon), akan tetapi urutan basa baru bisa diterjemahkan jika terdapat kodon AUG. Karena itu kodon AUG disebut sebagai kodon permulaan (start kodon). Proses translasi akan berakhir apabila terdapat kodon UAA, UAG dan UGA. Oleh karena itu kodon UAA, UAG dan UGA disebut sebagai kodon terminasi (penghenti/stop kodon). Dengan adanya start kodon dan stop kodon berarti tidak semua basa nitrogen RNA-d berfungsi sebagai kodon. Yang berfungsi sebagai kodon adalah basa N yang berada diantara start kodon dan stop kodon. 
  
Gambar 7. Daftar Kodon www.biologigonz.blogspot.com 

Kode genetik atau kodon adalah triplet nukleotida yang menyandikan asam amino.  Keterangan:  
  • Phe : Fenilalanin Met  : Metionin  
  • Leu : Leusin Thr : Treonin  
  • Ser  : Serin Asn : Asparagin  
  • Tyr : Tirosin Lys : Lisin  
  • Cys : Sistein Ser : Serin  
  • Trp : Triptofan Val : Valin  
  • Pro : Prolin Ala : Alanin  
  • His : Histidin Asp : Asam aspartat  
  • Gln : Glutamin Glu  : Asam glutamat  
  • Arg : Arginin Gly  : Glisin  
  • Ile : Isoleusin

C. Rangkuman 

  1. Pertumbuhan berbagai karakter makhluk hidup adalah melalui reaksi kimia yang  kompleks yang dilancarkan oleh enzim. Enzim tersusun oleh protein, sehingga sintesis protein sangat menentukan karakter makhluk hidup.  
  2. Sintesis protein membutuhkan ribosom, asam amino, DNA   
  3. Proses sintesis protein melalui dua tahap yaitu transkripsi dan translasi. 
  4. Transkripsi merupakan pembentukan RNA duta oleh DNA template atau rantai anti sense di inti sel. Translasi adalah penerjemahan kode-kode asam amino yang ada di RNA duta oleh RNA tranfer dan penyusunan asam amino menjadi polipeptida. Setelah RNA duta keluar inti sel, melalui sitoplasma masuk ke ribosom. Di ribosom RNA d menempel pada RNA ribosom. 
  5. Translasi dapat dibedakan menjadi 3 langkah:1. Inisiasi, 2. Elongasi, 3. Terminasi 
  6. Urutan basa yang ada pada RNA-duta berfungsi sebagai kode genetik (kodon), akan tetapi urutan basa baru bisa diterjemahkan jika terdapat kodon AUG. Karena itu kodon AUG disebut sebagai kodon permulaan (start kodon). Proses translasi akan berakhir apabila terdapat kodon UAA, UAG dan UGA.  

D. Latihan Soal   


Baca juga - Soal Struktur dan Fungsi Sel

1. Bacalah pernyataan berikut untuk mengerjakan soal nomor 1 dan 2! 
  1. ditemukan dalam nukleus, mitokondria, sentriol, dan kloroplas. 
  2. Berupa rantai pendek dan tunggal. 
  3. Terdapat dalam sitoplasma terutama dalam ribosom dan nukleus. 
  4. Rantai panjang dan ganda. 
  5. KadRNAya tidak dipengaruhi sintesis protein. 
  6. KadRNAya dipengaruhi sintesis protein. 
Ciri-ciri DNA terdapat pada nomor .... 
A. 1, 2 dan 3  
B. 1, 2 dan 4 
C. 1, 4 dan 5 
D. 2, 3 dan 6 
E. 3, 5 dan 6 

2. Berdasarkan pernyataan pada soal nomor 2, ciri-ciri RNA adalah nomor.... 
A. 1, 2 dan 3  
B. 1, 2 dan 4  
C. 1, 4 dan 5 
D. 2, 3 dan 6 
E. 3, 5 dan 6 

3. Perhatikan skema rantai polinukleotida di bawah ini!  
Berdasarkan gambar nukleotida, komponen penyusun nukleotida nomor 1, 2, dan 4 secara berurutan merupakan .... 
A. gula, basa, dan fosfat 
B. fosfat, gula, dan basa 
C. basa, fosfat, dan gula 
D. fosfat, basa, dan gula 
E. gula, fosfat, dan basa 

4. Analisis biokimia terhadap sampel DNA menunjukkan bahwa 30% terdiri dari Guanin. Berapakah persentase basa Timin? 
A. 5%  
B. 10%  
C. 20% 
D. 40% 
E. 60%

Baca juga - Soal Bioproses
 
5. Tahap pertama dari sintesis protein adalah DNA mentranskripsi RNA duta. 
Tahapan berikutnya: 
  1. tRNA membawa asam amino sesuai kodon. 
  2. dRNA pergi ke ribosom. 
  3. tRNA mentranslasi kodon. 
  4. Asam amino berderet-deret di ribosom. 
  5. Protein yang diinginkan telah tersusun. 
Urutan tahapan yang benar adalah .... 
A. 1-3-2-4-5 
B. 2-1-3-4-5 
C. 2-3-1-4-5 
D. 3-1-2-4-5 
E. 3-2-1-4-5 

6. Jika gugusan kodon adalah GUA-SSU-AGS-USG, maka urutan triplet pada rantai sense adalah …. 
A. SSU-GGA-USG-AGS 
B. SAT-GGA-TSA-AGS 
C. SAU-GGA-UGA-AGS 
D. SAT-GGA-TSG-AGS 
E. AAT-AAT-SAA-GAA 

KUNCI JAWABAN DAN PENJELASANNYA 

1. C
Ditemukan dalam nukleus, mitokondria, sentriol, dan kloroplas,  Rantai panjang dan ganda,  Ka dRNAya tidak dipengaruhi sintesis protein. 

2. E
Berupa rantai pendek dan tunggal. 
Terdapat dalam sitoplasma terutama dalam ribosom dan nukleus. 

KadRNAya dipengaruhi sintesis protein.  

3. B
Fosfat bentuknya bulat, Gula bentuknya segi lima, Basa nitrogen membentik ikatan rantai hydrogen. 

4. C
Jika guanin 30 % maka Citosin 30 % juga, jadi Adenin dan Timin jumlahnya masing-masing 20%. 

5. C
Berdasarkan ulasan di atas, maka jika kita urutkan secara ringkas, tahapan sintesis protein adalah sebagai berikut : 
  1. DNA mencetak dRNA 
  2. dRNA meninggalkan inti menuju ribosom dengan membawa kode genetik 
  3. Kode genetik di dRNA diterjemahkan pasangannya oleh tRNA 
  4. Begitu seterusnya hingga tersusun protein 
Jadi, urutan tahapan sintesis protein yang benar adalah 2-3-1-4-5. 

Baca juga - Soal Jaringan Hewan

6. D
Kodon merupakan urutan basa pada rantai RNA duta sedangkan rantai anti sense merupakan urutan triplet pada DNA.  
  • Adenin-Timin : A-T 
  • Guanin-Sitosin : G-S 
Basa nitrogen pada RNA sama dengan basa nitrogen pada DNA hanya saja basa Timin (T) diganti menjadi Urasil (U). Karena Timin diganti Urasil, maka pasangan basanya adalah: : Adenin-Urasil : A-U Guanin-Sitosin : G-S. Jadi, urutan triplet rabtai sinsenya adalah SAT-GGA-TSG-AGS. 


Jadi, urutan triplet rabtai sinsenya adalah SAT-GGA-TSG-AGS.
 

E. Penilaian Diri 

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jujur dan bertanggungjawab! 


Bila ada jawaban "Tidak", maka segera lakukan review pembelajaran, terutama pada bagian yang masih "Tidak". 

Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan, mudah-mudahan dengan adanya Materi Sintesisi Protein Mapel Biologi kelas 11 SMA/MA ini para siswa akan lebih semangat lagi dalam belajar demi meraih prestasi yang lebih baik. Selamat belajar!! 

#
Sintesisi Protein File ini dalam Bentuk .pdf File Size 74Kb
Diupload oleh www.bospedia.com

    Pencarian yang paling banyak dicari
    • proses sintesis protein secara berurutan adalah
    • proses sintesis protein pdf
    • urutan tahapan sintesis protein
    • fungsi sintesis protein
    • soal sintesis protein
    • jurnal sintesis protein
    • peranan dna dalam sintesis protein
    • fungsi mrna dalam sintesis protein


    Post a Comment

    Post a Comment